Gratisan IBM Tantang Microsoft Office

Lotus Symphony adalah software gratis yang baru dirilis perusahaan komputer IBM. Disinyalir, software ini akan mampu menantang eksistensi Microsoft Office 2007.

IBM mengatakan bahwa Lotus Symphony yang berbasis software OpenOffice.org akan tersedia secara gratis untuk diunduh siapapun yang menginginkannya. Paket Lotus Symphony termasuk pengolah kata Lotus Symphony Document, juga Lotus Symphony Spreadsheets dan Lotus Symphony Presentations untuk presentasi.

Karena gratis inilah, Lotus Symphony disinyalir bisa mengancam eksistensi Microsoft Office 2007. Office 2007 dianggap mahal oleh sebagian kalangan serta juga dianggap bermasalah dalam hal kompabilitasnya.

Di sisi IBM, Lotus Symphony memakai Open Document Format yang telah disetujui sebagai standar internasional ISO. Fakta ini membuat berbagai perusahaan maupun pemerintah diklaim akan lebih tertarik menggunakan ODF.

“Dengan ODF, kalangan bisnis bisa berbagi informasi (melalui Lotus Symphony-red),” kata kepala software IBM, Steve Mills dalam pernyataannya seperti dikutip detikINET dari ITNews, Rabu (19/9/2007).

IBM menandaskan bahwa sebanyak 35 programmer dipekerjakan untuk menangani Symphony. Pun karena Symphony merupakan proyek Open Source, vendor lain yang bekerja dalam proyek Open Office juga ikut mengembangkannya. ( fyk / wsh )

Fino Yurio Kristo – detikinet
http://detikinet.com/index.php/detik.read/tahun/2007/bulan/09/tgl/19/time/105518/idnews/831766/idkanal/317

If you enjoyed this post, please consider to leave a comment or subscribe to the feed and get future articles delivered to your feed reader.

Comments

No comments yet.

Leave a comment

(required)

(required)